Yogyakarta, 11 April 2018 - Para pebalap downhill tanah air bahkan di Asia Tenggara dan sekitarnya tampaknya sudah tak sabar mengikuti gelaran 76 Indonesian Downhill 2018. Namun, tak lama lagi tepatnya 21-22 April, penantian penikmat pacu adrenaline di atas sepeda tampaknya bakal segera sampai di akhir penantian.
Ya, genderang kejuaraan paling bergengsi di Indonesia bakal segera digelar. Bukit Hijau Karangtengah Imogiri Bantul DIY bakal menjadi tuan rumah perhelatan perdana 76 Indonesian Downhill di tahun 2018 ini.
Satu hal yang sangat penting dan harus diperhatikan, registrasi peserta sudah resmi dibuka sejak Rabu (11/4/2018) pukul 23.59 WIB. Registrasi bakal dibuka hingga Rabu (18/4/2018) tepat pukul 20.00 WIB.
Sementara, untuk pembayaran race di Bukit Hijau yang juga baru kali pertama menjadi tuan rumah, panitia penyelenggara memutuskan untuk melebarkan sedikit waktu hingga Rabu (18/4/2018) pukul 23.59 WIB. Registrasi sendiri bisa kamu lakukan secara online melalui website www.indonesiandownhill.com (di menu registration) dengan memasukkan email serta UCI number yang sudah dimiliki.
Di 76 Indonesian Downhill 2018 ini penyelenggara membuat metode registrasi baru yang bakal memudahkan para riders semua. Melalui website, kamu bisa melakukan ini :
1. Bisa mendaftar untuk :
- diri sediri atau
- diri sendiri dan friend (rekan) atau
- friend (rekan) saja.
2. Ada menu checkbox event yang dipilih dan checkbox pembayaran yang dipilih. Jadi, misalnya kamu daftar semua seri, kamu bisa klik dulu pembayaran 1 atau 2 seri.
3. Nah ini juga penting, untuk mempercepat proses onsite verifikasi yang biasanya bikin antrian panjang, kamu semua bisa upload KTP, UCI license dua muka depan/belakang di menu rider profile. Dan disarankan untuk mereset password agar dapat menikmati fitur baru. Kalau data kamu lengkap di website maka verifikasinya juga semakin oke.
Buruan registrasi jangan sampai telat karena bakal rugi pastinya! Ingat juga, persiapkan diri, sepeda dan semua peralatan penunjangnya, sampai jumpa di Yogyakarta. Karena, Nyali Aja Nggak Cukup!