Yogyakarta - Kabar menggembirakan datang dari salah satu pebalap downhill andalan Indonesia, Khoiful Mukhib. Nama Mukhib kini masuk dalam halaman pertama rangking UCI kategori Men Elite Downhill tepatnya di urutan ke-40.
Usai menjuarai seri pertama 76 Indonesian Downhill 2019 Watu Cenik Wonogiri yang masuk kalender resmi UCI C2, Mukhib mendapat tambahan 30 poin. Poin yang sebelumnya terkumpul 295 pun bertambah menjadi 325 sekaligus membuat pebalap asal Jepara Jawa Tengah tersebut naik enam peringkat ke posisi 40.
Hasil tersebut terbilang sangat spesial bagi Mukhib dan masyarakat downhill Indonesia. Pasalnya, pebalap 29 tahun yang juga juara Asian Games 2018 menjadi satu-satunya pebalap Asia yang nangkring di halaman pertama rangking UCI.
Pebalap Asia terdekat yang berada di bawah Mukhib yakni Chiang Sheng Shan dari Chinese Taipei di peringkat 41 dan Kazuki Shimizu dari Jepang di posisi ke-50. Sementara pebalap Indonesia lainnya, Hildan Afozma Katana dari Thrill Factory Team juga mengalami kenaikan enam peringkat ke posisi 63 dengan total poin 226.
Ketika dimintai komentar terkait fakta tersebut oleh indonesiandownhill.com, Mukhib mengakui raihan rangking di UCI tersebut semakin memotivasinya untuk menunjukkan prestasi terbaik kedepan. Adanya dua seri tersisa IDH tahun 2019 menurut dia jadi modal berharga untuk terus menambah poin UCI.
“Ini menyemangati saya untuk berlatih lebih keras lagi dan bisa meraih juara. Mudah-mudahan dua seri IDH nanti bisa maksimal dan kedepan bisa ikut World Cup,” ungkap pebalap 76 Team ini.
Klik link di bawah untuk detail rangking UCI :