Batu, 4 Agustus 2018 - Cukup lama tenggelam usai berpindah dari kelas Junior ke Men Elite B, Agung Prio Apriliano “Kitty Boy” yang kini memperkuat Spartan Racing Team tampaknya mulai kembali ke jalur kemenangan. Terbukti di seeding run kali ini, Agung mampu unggul jauh dibandingkan para pesaing lain yang turun di kelas paling bergengsi kedua Indonesian 76 Downhill ini.
Agung yang turun di urutan kedua setelah Rendy Varera Sanjaya mampu tampil lepas dan cermat di 1470 meter Klemuk. Tanpa kesalahan Agung mampu mencatatkan waktu luar biasa yang bahkan cukup sulit dipecahkan Men Elite A, 2 menit 16,252 detik.
Kepercayaan diri Agung tampaknya boleh meninggi kali ini karena catatan waktu tersebut tak bisa dipecahkan rider lain bahkan di kelas Men Elite A. Rekor seeding run pun dipegangnya yang mungkin bisa dijadikan tolok ukur untuk menstabilkan penampilan di final run esok hari.
Di bawah Agung sendiri bercokol Riswanto Burhan dari Pamitra EJD Andus Racing Team yang selisih waktunya terpaut cukup jauh yakni 2 menit 26,126 detik. Sementara di peringkat ketiga ada Wahyu Purnama dari Garuda FJC ISSI Blora 2 menit 26,514 detik.
Koko M Padly dari Bhayangkara Racing Team berada di posisi keempat dengan waktu 2 menit 27,955 detik. Catatan tersebut dikkuti Ancon Laksono dari Jamcycle Boistois di peringkat lima dengan waktu 2 menit 28,959 detik.