Yogyakarta, 18 April 2018 - Bukit Hijau Bikepark Karangtengah Imogiri Bantul bakal menjadi tuan rumah 76 Indonesian Downhill Seri I 21-22 April 2018. Lebih dari 250 pebalap dari berbagai daerah di Indonesia bakal beradu cepat menuruni bukit yang termasuk dalam jajaran Pegunungan Sewu tersebut. 
 
Kejuaraan yang mendapat kategori C2 dari UCI ini pun mendapatkan apresiasi dari Ikatan Sepeda Sport Indonesia (ISSI) DIY yang secara khusus mengajak bertemu dan beramah tamah perwakilan IDH bersama wartawan. Wawan Harmawan, Ketua Pengda ISSI DIY hadir secara langsung untuk mengapresiasi event IDH yang dilaksanakan Selasa (17/4/2018) malam kemarin. 
“Kami sangat mengapresiasi adanya penyelenggaraan event 76 Indonesian Downhill 2018 di wilayah DIY tepatnya Karangtengah Imogiri Bantul. Secara khusus kami berharap semoga event ini membawa dampak positif bagi iklim olahraga sepeda di DIY khususnya untuk cabang downhill,” ungkap pria yang akrab disapa Wawan ini. 
 
 
Secara khusus, ISSI DIY turut melempar apresiasi untuk masyarakat Karangtengah yang dengan kesadaran membangun bikepark untuk downhill dan all mountain. “Potensi DIY ternyata luar biasa dan Bukit Hijau Bikepark ini kedepan bisa digunakan untuk kejuaraan yang digawangi ISSI misalnya Kejurda atau Pra PON,” tandasnya. 
 
Sementara Yasin Taufik, Penggagas Bukit Hijau Bikepark yang turut hadir dalam sesi konferensi pers yang dikemas santai, melempar harapan agar daerahnya semakin dikenal luas pasca digunakan sebagai venue 76 Indonesian Downhill 2018 Seri I. Masyarakat Karangtengah menurut dia memiliki kemauan kuat untuk membangun potensi wilayah yang terdiri dari pegunungan dengan bentang alam indah untuk olahraga bersepeda.
 
“Bersepeda di Bukit Hijau Bikepark ini bonusnya banyak, bisa melihat keindahan alam di Bantul dengan pemandangan pantai selatan yang menawan. Harapan kami, potensi untuk wisata alam di Karangtengah khususnya segmen olahraga bersepeda ini bisa dikenal lebih luas lagi kedepan sehingga masyarakat bisa merasakan manfaat secara ekonomi,” harap Yasin. (Fxh)