News Detail

Women Elite Final Run Result: Buktikan Kata-katanya, Milatul Khaqimah Podium Lagi

Lewat tengah hari (11/12), awan kelabu menggantung di langit Ternadi. Final Run Women Elite 76 Indonesian Downhill 2022 seri 2 tengah berlangsung. Sembilan riders berlomba mencatatkan waktu tercepat di atas track sepanjang 2190m dengan elevasi 299m.

Milatul Khaqimah, rider PIB DH Team, yang ketika ditemui kemarin (10/12) mengaku belum bisa memaksimalkan performa dan finish di urutan empat saat Seeding Run, berhasil melesat tajam dan jadi yang terdepan di sesi Final Run dengan waktu 03:55.012.

Nilna Murni Ningtyas dari Bandit Squad Racing KWB Team menempel di belakang Mila setelah finish mulus di menit 03:56.551. Disusul Ananda Nasywa Audrey dari SART dengan catatan 04:11.432.

Dua riders terdepan di Seeding Run kemarin harus mengalami crash. Ayu Triya Andriana dari Polair DH Team bangkit dan finish dengan waktu 04:13.603. Sementara itu, Nining Porwaningsih dari Team NPI Orbea Indonesia tidak dapat melanjutkan race.