News Detail

Menarik di Men Sport Hardtail, Antara Gerimis, Kabut dan Pecah Ban

Boyolali, 31 Desember 2018 - Kabut tebal berpadu dengan gerimis mulai turun di New Selo bersamaan dengan seeding run Men Sport Hardtail. Insiden pecah ban pun mewarnai perjuangan para riders menaklukkan track sepanjang 1070 meter.



Beberapa pebalap harus menuntun sepeda saaat tiba di finish karena insiden pecah ban. Tampaknya bagi penyuka sepeda tanpa suspensi belakang harus pandai betul mengatur landing di obstacle yang ada di track.



Meski demikian, Seno Adi Prasetyanto dari V3 Bike Shop mampu memanfaatkan situasi sore ini. Seno mencatat waktu 2 menit 18,026 dan menempati peringkat pertama.

Di posisi kedua, menyusul Dzeta Fascal Anugrah dari BRT yang kali ini mencatat waktu 2 menit 21,812 detik. Sementara di posisi ketiga dihuni Roynaldi Dwi Prastyo dari Primaca Collection dengan catatan waktu 2 menit 24,750 detik.



Di peringkat keempat, bercokol Alam Abidsa dari SelaSeli Syndicate yang mencatat waktu 2 menit 24,894 detik. Muhammad Fatkhul Akrom dari RV Riders menjadi rider kelima terbaik seeding dengan catatan waktu 2 menit 26,189 detik.

Berikut 5 besar Men Sport Hardtail :

1. Seno Adi Prasetyanto dari V3 Bike Shop 2 menit 18,026 detik

2. Dzeta Fascal Anugrah dari BRT 2 menit 21,812 detik

3. Roynaldi Dwi Prastyo dari Primaca Collection 2 menit 24,750 detik

4. Alam Abidsa dari SelaSeli Syndicate 2 menit 24,894 detik

5. Muhammad Fatkhul Akrom dari RV Riders 2 menit 26,189 detik